Tidak hanya bagian depan rumah yang harus di lengkapi dengan perabotan dan desain yang menarik, bagian dapur rumah juga perlu dipercantik.
Selain indah dipandang, dapur yang dilengkapi dengan perabotan dan desain yang sesuai, dapat meningkatkan mood pemilik rumah saat memasak sehingga dapat menghidangkan makanan yang bervariasi untuk penghuni rumah maupun pengunjung yang datang.
Salah satu perabotan yang dibutuhkan di dapur adalah lemari dapur.
Pemilihan lemari tersebut harus disesuaikan dengan peralatan masak yang dimiliki.
Biar nggak salah pilih lemari dapur, baca dulu artikel ini buat dapat inspirasi sebelum membelinya.
Daftar Isi:
Lemari Dapur
Masih bingung pilih-pilih lemari dapur dan takut kalau modelnya tidak sesuai dengan konsep rumah?
Berikut ini informasi khusus buat kamu yang lagi memburu perabotan cantik untuk dapur rumah.
Baca informasinya sampai selesai ya, karena spesifikasi dan harga untuk setiap model lemari dapur terlampir pada artikel ini.
1. Model Lemari Dapur Minimalis
Warna-warna netral dan segar menambah kesan minimalis dari perabotan dapur.
Untuk ukuran dan desain rumah yang minimalis, tentu saja lemari dapur yang minimalis merupakan pasangan yang serasi.
Memilih model lemari dapur yang minimalis juga merupakan tantangan sendiri bagi pemilik rumah.
Selain bentuk, warna juga berpengaruh terhadap visualisasi dapur yang minimalis ketika dipasang dengan lemari dapur.
Oleh karena itu, untuk menampilkan kesan minimalis, pilihlah lemari yang memiliki warna-warna netral seperti putih, abu-abu, krem, maupun hijau.
Selain itu, hindari lemari dapur yang memiliki daun pintu yang terbuat dari kaca karena akan menambah kesan penuh pada dapur.
Meskipun minimalis, namum ternyata butuh budget yang besar jika ingin melengkapi dapur dengan kitchen set minimalis ini.
Tapi, tenang aja, ada banyak metode pembayaran yang disediakan untuk memudahkanmu dalam mempercantik tampilan dapur di rumah.
Pada umumnya, rumah yang akan dipasangi oleh kitchen set beraksen minimalis ini memiliki ukuran sekitar 313 x 156 cm.
Spesifikasi dan Harga
Ketahui ukuran lengkapnya jika kamu membeli satu set lemari minimalis:
Kitchen set atas 3 pintu rak: 118 X 33 X 82,5 cm
Kitchen set bawah 2 pintu polos: 79 X 46,5 X 75 cm
Kitchen set bawah 3 pintu polos: 118 X 46,5 X 75 cm
Kitchen set bawah sudut: 77 X 77 X 75 cm
Kitchen set bawah 3 pintu laci: 118 X 46,5 X 75 cm
Harga mulai dari Rp. 2.750.000 – Rp. 6.100.000/set.
2. Model Lemari Dapur Gantung
Agar mudah mengambil peralatan masak, lemari gantung bisa jadi solusi untuk perabotan dapurmu.
Selain itu, lemari model gantung ini akan membuat dapur terlihat luas karena tidak membutuhkan banyak ruang untuk menempatkan lemari.
Idealnya, lemari gantung seperti ini, dapat dipasang pada dapur yang memiliki panjang sekitar 197 cm.
Material lemarinya adalah kombinasi particle board dan MDF.
Ada jasa pemasangan gratis yang ditawarkan jika membeli lemari gantung ini melalui toko offline maupun online.
Biasanya, lemari ini dijual satu set, namun ada juga beberapa toko yang memperbolehkan pembeli untuk membelinya satuan.
Spesifikasi dan Harga
Berdasarkan referensi yang didapatkan melalui website penjualan lemari, berikut ini ringkasan harga yang diperlukan untuk membeli lemari gantung:
Ukuran 120 x 80 x 35 cm
3 Pintu
Harga 1.350.000
Ukuran 120 x 32 x 78 cm
Bahan board tebal dan keras
Harga 735.000
Ukuran 120 x 35 x 80 cm
3 pintu
Harga Rp. 1.100.000
3. Model Lemari Dapur Aluminium
Meskipun memiliki warna yang monoton, lemari dapur berbahan aluminium dapat dicat kembali sesuai dengan selera pemilik rumah.
Jangan khawatir jika memiliki budget yang terbatas tetapi ingin dapur terlihat cantik.
Lemari gantung berbahan aluminium ini bisa jadi salah satu solusinya.
Dengan melengkapi dapurmu dengan lemari ini, maka seketika dapurmu akan terliat elegan dan estetik.
Selain harganya yang terjangkau, ada keuntungan lain yang bisa didapatkan dengan memiliki lemari berbahan dasar aluminium ini, yaitu mudah dibersihkan dari cipratan minyak dan air saat memasak.
Bahan dasar lemari gantung ini menggunakan aluminium yang tidak menyerap air dan minyak.
Untuk lemari berbahan aluminium ini, tersedia juga variasi warna agar tampilan dapur tidak terkesan membosankan.
Spesifikasi dan Harga
Berikut ini referensi harga yang dapat dijadikan acuan sebelum membeli lemari gantung aluminium:
Ukuran 171 x 104 x 42 cm
Ukuran 171 x 130 x 42 cm
Ukuran 165 x 103 x 42 cm
Ukuran 171 x 103 x 42 cm
Harga mulai dari Rp. 725.000 – Rp. 1.000.000/set
4. Model Lemari Dapur Kayu
Rumah terkesan memiliki aura mewah dan kokoh dengan menggunakan perabotan berbahan dasar kayu.
Bosan dengan tampilan dapur yang biasa-biasa aja?
Coba ganti perabotan dapurmu dengan sesuatu bernuansa kayu, seperti lemari gantung kayu ini.
Sentuhan kayu pada dapur akan menambah kesan klasik pada dapur rumah.
Sehingga, meskipun berada di dapur, pemilik rumah dapat merasakan sensasi yang berbeda seperti bukan berada di dapur.
Meskipun bahan aluminium lebih aman digunakan di dapur daripada bahan kayu, namun jika ingin mengubah tampilan dapur agar tidak terlalu monoton, bahan kayu dapat dijadikan alternatif.
Material yang digunakan pada lemari dapur kayu ini adalah menggunakan kayu jati.
Warna lemarinya tidak melulu harus berwarna kayu mentah, tetapi dapat dicat kembali dengan warna yang kamu sukai.
Ukurannya bervariasi sesuai dengan ukuran dapur, namun yang umum dijual di toko offline maupun online adalah berukuran 200 x 40 x 60 cm.
Budget yang diperlukan untuk melengkapi dapurmu dengan lemari kayu yang cantik ini lumayan tinggi.
Belum lagi, kalau kamu tidak terlalu suka model yang ditawarkan di toko online maupun offline dan berniat untuk membuat desain lemari dapur kayu sendiri.
Spesifikasi dan Harga
Berikut ini adalah referensi harga yang dapat digunakan sebagai patokan untuk sebelum membeli lemari gantung kayu:
Ukuran 200 x 40 x 60 cm
Bahan kayu jati yang sudah dikilapkan
Harga mulai dari Rp. 1.300.000 hingga Rp. 3.500.000
Customized size and shape
Harga mulai dari Rp. 13.000.000 hingga Rp. 15.000.000
5. Model Lemari Dapur Kaca
Lemarik dinding kaca snagat cocok diisi dengan peralatan makan atau masak yang memiliki corak yang unik.
Ingin membuat tampilan dapur terlihat modern dan elegan?
Lemari berbahan dasar kaca adalah pilihan yang paling tepat buatmu!
Apalagi jika kamu adalah orang yang hobi mengoleksi piring dan alat makan dan masak lainnya dengan motif yang unik.
Lemari kaca ini dapat membuat dapurmu stand out dan menarik perhatian.
Buat kamu yang juga menginginkan tampilan dapur yang minimalis, lemari dinding kaca ini dapat membantumu mewujudkannya.
Tidak terbuat dari 100% kaca, tetapi dikombinasikan juga dengan material plastik, aluminium dan kayu.
Ukuran lemari dinding kaca ini pada umumnya adalah 165 x 103 x 42 cm.
Tersedia juga pembelian untuk satu item dan satu set lemari gantung kaca, sehingga kamu bisa memilih bagian mana saja yang kamu butuhkan untuk dapur kesayanganmu.
Punya dapur bergaya modern nggak selalu dikaitkan dengan harga yang mahal, karena lemari gantung berbahan kaca ini punya variasi harga yang sangat terjangkau, dan dapat dibeli secara online maupun offline.
Hanya saja, jika melakukan pembelian secara online, maka akan dikenakan biaya tambahan untuk menjamin lemari tidak pecah hingga sampai ke tujuan.
Spesifikasi dan Harga
Ukuran 90 x 42 x 180 cm.
Bahan kaca dan kayu.
3 rak kaca.
Harga Rp. 3.080.0000
Ukuran 75 x 37 x 176 cm
Bahan partikel board dan kaca
2 dan 3 pintu
Harga Rp. 850.000
Semoga dengan artikel ini kamu sudah mendapatkan gambaran mengenai lemari dapur seperti apa yang cocok dipasang pada dapur rumah.
Jangan lupa juga untuk mneyesuaikan budgetmu dengan model lemari dapur yang kamu inginkan.
Selamat berkreasi dengan dapur di rumahmu!