Ruang Tamu Minimalis

Salah satu bagian yang cukup vital atau keberadaannya harus ada dalam sebuah umah adalah ruang tamu.

Tempat yang memang paling wajar dan khusus untuk menerima tamu, yang biasanya didesain demi kenyamanan tamu, juga bisa menjaga privasi ruang bagian dalam rumah lainnya.

Ruang tamu selain sebagai tempat menjamu tamu juga beberapa rumah gunakan sebagai ruang keluarga, atau bagi rumah dengan ukuran sangat mungil juga berfungsis ebagai ruang makan.

Nah, dewasa ini, dengan beragamnya model dan desain rumah minimalis yang sedang sangat digilai di dunia, desain ruang tamu minimalis juga turut menjadi salah satu pilihan untuk konsep ruang tamu idaman.

Tak hanya menjadi salah satu solusi bagi rumah minimalis atau yang berukuran tak terlalu besar untuk tetap mendapatkan wilayah khusus menerima tamu, tapi juga desain minimalis memang mampu menampilkan kesan sederhana yang elegan.

Desain Ruang Tamu Minimalis

Berikut ini adalah berbagai desain dan model ruang tamu minimalis, siapa tahu ada yang bisa Anda jadikan inspirasi:

Ruang Tamu Sederhana

1. Ruang Tamu dengan 3 Macam Kursi Berbeda

ruang tamu minimalis stainless
Sumber Gambar: elledecour.com

Ruang tamu berlantai kayu ini menarik, dengan isinya yang sangat minimalis.

Hanya ada kursi dan meja tamu, lampu, karpet, dan lemari kecil.

Yang unik, 3 kursi tamu berbeda model ada disini.

Sofa, kursi bantal, dan kursi santai panjang.

2. Ruang Tamu dengan Dua Lukisan

ruang tamu minimalis keren sederhana
Sumber Gambar: furnizing.com

Ruang tamu bertema putih, biru, dan abu-abu ini semakin cantik dengan adanya dua lukisan dalam frame kayu berwarna hitam yang disandarkan pada dinding.

Ditambah lemari kayu mungil berisi banyak loker, meja kayu dengan roda besi, tentunya sofa tamu berwarna putih susu beserta bantalnya yang nyaman.

3. Ruang Tamu dengan Lampu Gantung Bola

ruang tamu minimalis adalah
Sumber Gambar: thespruce.com

Ruang tamu sederhana ini tak meninggalkan aura elegannya.

Dilengkapi seperangkat sofa dan meja tamu, karpet motif zig-zag, dua lampu duduk berwarna putih dengan gagang emas, perapian berwarna hitam, lukisan, dan meja kecil berwarna silver.

Yang menarik adalah lampu gantung berbentuk bola-bola dari ruangan ini.

Dijamin tamu akan betah dan nyaman.

4. Ruang Tamu dengan Tanaman Pot

ruang tamu minimalis unik tapi nyata
Sumber Gambar: home-designing.com

Ruang tamu bercat putih pada dinding, meja buku, dan frame jendela kacanya ini sangat sederhana bukan?

Walau begitu, dekorasi ruang tamu ini terlihat elegan dan menarik.

Karena ada beberapa tanaman pot di pinggir jendela, di meja tamu, dan di samping sofa yang berwarna hijau segar.

5. Ruang Tamu Kecil

ruang tamu minimalis begitu
Sumber Gambar: interiorsroom.ru

Walaupun ruang tamu ini harus berbagi tempat dengan dapur minimalis dan ruang makan, namun bukan berarti tak bisa tampil menawan.

Dengan hanya memiliki satu sofa dan meja tamu, ruang tamu ini tetap cantik dengan pemilihan bantal kata-kata sebagai pemercantik sofanya.

Tak lupa beberapa hiasan dan lampu duduk mungil yang diletakkan pada meja turut menyumbang kesan manis.

6. Ruang Tamu yang Merangkap Sebagai Ruang Keluarga

harga ruang tamu minimalis
Sumber Gambar: indiamart.com

Pada beberapa rumah minimalis yang mungil, ruang tamu juga bisa berfungsi sebagai ruang keluarga bahkan ruang makan.

Seperti ruang tamu cantik ini.

Dengan tambahan bantal duduk beludru dan selimut hangat, ruang tamu ini bisa digunakan Anda dan keluarga untuk bersantai bersama.

7. Ruang Tamu Abu-abu Putih

ruang tamu minimalis norwergian wood
Sumber Gambar: pinterest.com

Dengan latar dinding abu-abu dan langit-langit putih, Anda bisa memadukan interior ruang tamu ini dengan obyek warna senada.

Seperti sofa tamu berwarna putih, bantal dan selimut tamu yang berwarna abu-abu.

Tak lupa meja tamu dari kaca yang cukup elegan.

Tak terlalu banyak pernak-pernik, simple, namun cantik.

8. Ruang Tamu dengan Latar Dua Jendela Mungil

ruang tamu minimalis kantor
Sumber Gambar: indiamart.com

Ruang tamu berlantai kayu ini memiliki warna sofa abu-abu tua yang cantik, ditambah meja dan jam dinding kuno dari kayu.

Latar dua jendela mungil sangat cocok dengan lemari kayu bercat putih di samping sofa.

9. Ruang Tamu tanpa Meja Tamu

ruang tamu minimalis rumah mahal
Sumber Gambar: pexels.com

Jika diamati sekilas memang ruang tamu ini lengkap ada sofa dan meja tamu.

Namun sebenarnya itu bukan meja tamu, tapi kursi duduk tanpa sandaran dan tangan kursi.

Walau hanya berisi kursi dan lemari kecil tempat pernak-pernik sederhana, namun kesan elegan tetap terpancar karena lantai kayu dan korden jendela kacanya yang cantik.

10. Ruang Tamu dengan Kursi Klasik

ruang tamu minimalis di kampung
Sumber Gambar: homedit.com

Ruang tamu berdinding putih ini dilengkapi dengan sofa tamu warna senada, namun ada tambahan meja kayu dan kursi klasik bermotif bunga yang cantik.

Tak lupa lampu duduk imut dan tirai corak berwarna biru yang manis turut menambah suasana homey pada ruangan.

11. Ruang Tamu dengan Kursi Lipat

ruang tamu minimalis ala jepang
Sumber Gambar: coastalliving.net

Ruang tamu berlantai dan berlangit-langit dari kayu ini memang tak seberapa luas.

Dekorasinya pun hanya ada perapian dan meja kecil dipinggir sofa warna abu-abu motif batuan, lampu duduk sederhana, dan meja tamu berbentuk box kayu.

Namun dengan tambahan kursi lipat, membuar ruangan jadi terasa lebih menarik bukan?

12. Ruang Tamu dengan Kaca Bulat

ruang tamu minimalis kontrakan
Sumber Gambar: angelamariemade.com

Dengan hanya berisis satu sofa berwarna putih, meja kayu, lampu duduk putih di atas meja kayu mungil, dan vas bunga mungil, ruang tamu ini tetap terlihat menawan.

Apalagi ditambah dengan hiasan dinding berupa kaca bulat yang cukup besar diapit pot-pot bunga berbentuk botol keramik.

Manis bukan?

13. Ruang Tamu dengan Lampu Sangkar Mungil

ruang tamu minimalis desain jepang
Sumber Gambar: aliexpress.com

Ruang tamu berlantai kayu ini dilengkapi dengan kursi berwarna cokelat dan sofa putih, tak lupa meja tamu dari kayu berkaki besi hitam.

Karpet cokelatnya senada dengan hiasan anyaman di atas perapian.

Yang unik adalah hadirnya lampu sangkar gantung mungil berwarna hitam di atas ruangan ini.

14. Ruang Tamu dengan Dua Meja

ruang tamu minimalis ala jepang
Sumber Gambar: yandex.com

Dengan latar dinding, langit-langit, serta lantai warna putih, serasi dengan warna sofa dan dua lampu di samping sofa.

Ruangan terasa lebih lebar dengan hadirnya pemandangan ruangan museum lukisan berukuran besar di dinding belakang sofa.

Tak lupa, dua meja tamu berwarna emas dan biru turut menambah kesan elegan ruangan.

15. Ruang Tamu Ungu Muda

ruang tamu minimalis jaman dulu

Ruang tamu ini juga berfungsi sebagai ruang keluarga, karena ada televisi lengkap dengan dua soundnya.

Yang membuat cantik ruang tamu sederhana ini adalah warna ungu muda pada rak tembok di belakang televisi, meja televisi, sekatan dinding, dan karpetnya.

Sofa tamu berwarna putih dan meja tamu dari kaca juga semakin menambah kesan elegan senada dengan dinding yang bercat putih.

Ruang Tamu Mewah

1. Ruang Tamu dengan Sofa Panjang

ruang tamu minimalis indah
Sumber Gambar: architectureartdesigns.com

Rumah berinterior kayu mewah ini memiliki ruang tamu yang tak kalah mewah.

Dengan sofa panjang mewah menghadap perapian dari batu yang nyentrik, Anda dan tamu akan merasa nyaman dengan suasana hangat walau udara sedang dingin.

Pencahayaan dari dua lampu duduk dan lampu tiang yang cantik turut membuat suasana ruangan lebih hangat.

2. Ruang Tamu Klasik

ruang tamu minimalis area
Sumber Gambar: americanwomanmag.com

Tak hanya sofa tamu, namun hiasan dinding, meja tamu, dan lampu di ruang tamu ini mengadopsi desain klasik yang mewah.

Tak lupa tirai jendela kaca yang cantik dan lampu duduk mungil yang eksotis ala bangunan pribadi milik kerajaan.

Anda tertarik?

3. Ruang Tamu dengan Sekat Tiang Air

ruang tamu minimalis dua pintu
Sumber Gambar: homedecourbuzz.com

Ruang tamu berkeramik marbel warna putih ini dilengkapi dengan sofa mewah berwarna putih abu-abu.

Sekat ruangan dari tabung-tabung berisi air membuat ruangan luas ini tampak lebih mewah.

4. Ruang Tamu dengan Lampu Gantung Mewah

ruang tamu minimalis persegi panjang
Sumber Gambar: acabebizkaia.com

Ruang tamu bernuansa silver ini memiliki hiasan dinding kaca bermotif di belakang meja putih tempat televisi.

Selain sofa tamu klasik berwarna emas, lampu gantung berwarna senada sofa juga semakin menambah kesan mewah ruang tamu ini.

5. Ruang Tamu dengan 2 Meja Besar

ruang tamu minimalis lantai 2
Sumber Gambar: gmatprepster.com

Ruang tamu berukuran luas ini memiliki 6 lampu tiang, dengan 4 berukuran kecil dan 2 berukuran besar.

Sofa tamu berwarna putih kecokelatan dipadu dengan dua meja tamu dari bahan marmer berwarna putih biru tua.

Rak dinding dengan hiasan guci lucu-lucu juga menambah kesan homey pada ruangan.

6. Ruang Tamu dengan 5 Model Kursi

model ruang tamu minimalis
Sumber Gambar: architectureartdesigns.com

Ruangan yang luas memang cocok untuk diisi dengan obyek besar tau pernak-pernik yang banyak.

Seperti ruang tamu ini.

Dengan adanya 5 macam kursi, sofa modern biru keabuan, sofa klasik warna putih, kursi klasik biru langit, kursi klasik biru laut, dan sofa klasik putih gading, membuat ruangan luas terlihat lebih berisi.

Parapian dengan pahatan dinding dan lampu gantung menambah kemewahan ruang tamu ini.

7. Ruang Tamu dengan 4 Lampu Gantung Mewah

ruang tamu minimalis pintu 1
Sumber GambaR: thesynergists.org

Ruang tamu luas ini diisi dengan sofa panjang warna putih, meja tamu kaca dengan kaki-kaki warna emas, kaca kotak besar dengan ukuran emas di pinggirannya, dan karpet tebal senada warna keramik marbelnya.

Empat lampu gantung cantik menambah kesan mewah ruang tamu ini.

Apakah Anda berminat meniru desain ini?

8. Ruang Tamu Model Vintage

ruang tamu minimalis memanjang
Sumber Gambar: atria.ro

Sofa dan kursi tamu beludru dengan warna-warna yang berbeda serta bantal kursi dengan motif warna-warni cerah, senada dengan warna dinding merah jambu dan putih yang manis.

Ditambah rangkaian bunga di vas model mangkok pada meja tamu, serta lampu duduk dengan bentuk klasik, dan berbagai hiasan dinding.

Tak lupa kehadiran meja kayu klasik dengan kaca separuh badan, menambah kesan mewah dan elegan.

9. Ruang Tamu dengan Sepaket Sofa Mewah

make over ruang tamu minimalis
Sumber Gambar: youtube.com

Ruang tamu luas berhiaskan perapian model dinding berlapis batu alam ini berisi pot beras dengan tanaman hijau segar di samping sepaket sofa tamu mewah, lengkap dengan meja kayunya yang besar.

Tak lupa karpet motif garis-garis turut menyemarakkan suasana ruangan.

10. Ruang Tamu dengan Dinding Kaca

ruang tamu minimalis nuansa pink
Sumber Gambar: homedecourbuzz.com

Selain diisi dengan sofa tamu yang mewah beserta meja kayunya yang elegan, ruang tamu berlantai keramik motif kayu ini memiliki dinding dari kaca dengan motif seperti es dan memantulkan bayangan seperti gelombang air.

Tak hanya mewah, namun juga sangat cantik!

11. Ruang Tamu Menghadap Dinding Kolam Ikan

ruang tamu minimalis beautiful
Sumber Gambar: creativepool.com

Ruang tamu ini tak hanya berisi sofa dan kursi tamunya yang mewah, namun juga hiasan seperti api berkobar di atas perapian tanpa dinding dan dinding kolam ikan nyata.

Seperti sedang melihat ikan-ikan di Sea World bukan?
Tiang-tiang marmer marbelnya juga turut menunjang kemewahan ruang tamu luas ini.

12. Ruang Tamu dengan 4 Lampu Gantung Bentuk Tabung

ruang tamu minimalis nyaman
Sumber Gambar: delightfull.eu

Ruang tamu yang luas!

Itulah mengapa sah saja jika ada dua paket sofa dan meja tamu yang diletakkan berdampingan, seperti kembar.

Dengan tambahan 4 lampu gantung bentuk tabungnya, ruang tamu bermeja marmer marbel dan sofa abu-abu kebiruan ini tampak semakin mewah.

13. Ruang Tamu dengan Sofa Panjang Dua Sisi

Ruang tamu dengan dasar warna cokelat emas ini selain dilenngkapi hiasan dinding alat kumpulan terompet berwarna emas, dinding kaca besar, dan perapian modern, juga memiliki sepaket sofa tamu unik.

Sofanya panjang dengan dua sisi dan meja kacanya berkaki besi warna emas.

Pencahayaan yang agak redup turut mendukung kesan lux pada ruang tamu ini.

14. Ruang Tamu dengan Perabot Kayu

ruang tamu minimalis dengan wallpaper
Sumber Gambar: furnitur4world.blogspot.com

Dengan sofa tamu model lawas dilengkapi meja dan tempat lampu dari kayu, emmbuat ruang tamu ini terlihat simple namun mewah.

Apalagi dengan tambahan lemati televisi dengan loker-lokernya.

Semakin terlihat klasik namun mewah.

15. Ruang Tamu dengan Lukisan Dinding

ruang tamu minimalis putih bening
Sumber Gambar: homestratosphere.com

Ruang tamu istimewa!

Dengan lukisan dinding bentuk abstrak yang berukuran besar, elegan.

Sofa tamu besar dan panjang, serta beberapa patung pahatan sebagai aksesoris ruangan.

Lantai marmer marbel menambah kesan mewah ruang tamu berukuran luas ini.

Itulah 30 model dan desain ruang tamu sederhana dan mewah yang bisa jadi inspirasi Anda.

Untuk mewujudkan ruang tamu sederhana, Anda bisa menyiapkan dana sekitar Rp 5-15.000.000,00.

Dan untuk ruang tamu mewah dari Rp 10-50.000.000,00.

Leave a Comment